Dengan pengobatan dan perawatan yang tepat, banyak orang yang hidup dengan HIV dapat hidup seperti layaknya seseorang yang HIV negatif
Anda mungkin pernah mendengar bahwa HIV akan berkembang menjadi AIDS yang fatal yang tidak ada obatnya. Hal ini tidak akan terjadi lagi, karena sudah ada obat ARV (Anti retroviral). Sebagian besar infeksi oportunistik terkait dengan HIV dapat diobati dan yang lebih penting dapat dicegah. Obat ini menghambat perkembangan HIV dalam tubuh sehingga orang dengan HIV dapat hidup lebih lama dan menghindari AIDS. Obat ARV harus diminum seumur hidup dan akan efektif kalo dikonsumsi dengan kepatuhan yang konsisten (tepat waktu setiap hari). Hal ini penting karena konsisten ARV sangat membantu efektivitas terapi.
Untuk meningkatkan kepatuhan (kepatuhan maksudnya adalah ketika obat diambil secara konsisten), pemerintah telah mengeluarkan obat ARV kombinasi dosis tetap sehingga ODHA hanya perlu meminum satu pil sekali sehari. Sebelumnya ODHA harus meminum sejumlah pil setiap hari.
Mengapa penting?
Dengan melakukan terapi secara dini dan konsisten, ODHA akan dapat menurunkan jumlah HIV dalam tubuhnya. Hal ini tidak hanya memastikan bahwa ODHA mampu menjaga sistem kekebalan tubuh yang sehat, tetapi juga menurunkan kemungkinan menularkan HIV kepada orang lain. Konsistensi pada pengobatan dapat membuat HIV dalam tubuh ODHA ke tingkat tidak terdeteksi.